About

Diberdayakan oleh Blogger.
RSS

Tak Selalu Berdiri..


Berlanjut dari cerita sebelumnya,ada  lagi yang saya dapat disini,di tempat baru saya,dilingkungan baru saya.ternyata setelah saya pahami dari kehidupan saya disini sampai saat ini ,ternyata saat itu“saya adalah orang yang tak pernah peduli dengan apa yang ada di sekitar saya dan mengganggap bahwa diri saya lah yang paling penting”..oke langsung saja ke cerita..

Sebelumnya saya akan memperkenalkan diri saya,tapi ini bukan sebuah nama atau pun alamat.saya  akan memperkenalkan diri dari segi kepribadian saya.saya adalah orang yang tertutup,dan anehnya  ketertutupan saya ini  kepada orang terdekat saya sendiri yaitu kedua orang tua saya.saya tak pernah bercerita tentang masalah pribadi saya kepada orang tua saya sendiri.jika dirumah saya selalu memasang muka seolah –olah tak terjadi sesuatu pada diri saya.malah terkadang orang lainlah yang tau saya sebenarnya .saat dirumah saya hanya menuntut kepada orang tua saya hanya dalam urusan jasmani misalnya.:”pa/bu,minta uang?’,pa/bu,minta beliin baju?’pa,saya pengen makan ini dll..tetapi tak pernah saya sedikitpun bercerita pada mereka “pa/bu,saya mo curhat dong atau masalah lain tentang diri saya di luar.saat itu,saya berpegangan/berprinsip bahwa selama itu masalah saya maka saya yang hanya boleh tau dan hanya saya yang menyelesaikannya.ini adalah latar belakang pribadi saya.

Kini saya berada di lingkungan dimana saya melanjutkan sekolah saya,tempat dimana saya ingin mengejar mimpi-mimpi saya. saat pertama kali saya datang kesini saya mengira saya akan bebas lakukan apapun tanpa terdengar lagi omelan-omelan dari ke-2 orang tua saya. ternyata hidup sendiri itu tidak menyenangkan seperti yang saya kira sebelumnya.banyak tekanan yang sebenarnya tekanan itu datang dari diri saya sendiri.saya selalu  ingin membuktikan bahwa saya ini yang paling kuat,dan yang paling bisa. dan puncaknya ketika apa yang saya inginkan itu gagal dan tidak bisa saya dapat. saya merasakan bahwa  saya adalah orang yang benar –benar bodoh,tidak bisa melakukan apa-apa, mental/psikologis saya benar-benar seperti runtuh tak berdaya dan seolah-olah berada di titik paling dasar.saya seperti merasa sediri di dunia ini.ini mungkin efek dari latar belakang pribadi saya yang tidak pernah ingin berbagi terhadap siapapun.tersadar..,bahwa tak selamanya saya menanggung masalah saya sendiri,perlu ada orang yang memegang tangan saya untuk tau apa yang saya rasakan.kini saya mengerti ,saya harus merubah jalan pikiran saya itu,saya harus lebih bisa berbagi dengan orang yang dekat disekitar saya,lebih bisa mendengar dari mereka,dan tidak selalu mengedepankan ego saya.

ku tak selalu berdiri
terkadang  hidup ini memilukan
apa yang kuinginkan tak selalu menjadi sebuah kehidupan

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

0 komentar:

Posting Komentar